Seputar Pembelajaran Matematika dan Pemanfaatan IT

Foto Kegiatan Pemanfaatan Website Portal Rumah Belajar

Kehadiran Portal Rumah Belajar di dunia maya (internet) menambah khasanah sumber belajar bagi dunia pendidikan di Indonesia. Portal Rumah Belajar ini memudahkan guru membuat pembelajaran menjadi lebih menarik, karena tersedia berbagai komponen yang diperlukan untuk pembelajaran, baik di kelas maupun di luar kelas, terutama penugasan kepada siswa agar siswa sedini mungkin mengenal teknologi.

Portal Rumah Belajar sebagai sumber belajar berarti Rumah Belajar dapat dijadikan sebagai sumber untuk mendapatkan berbagai informasi, data, gagasan-gagasan atau ide-ide yang berkaitan dengan materi pembelajaran baik dalam bentuk teks, gambar, grafis, audio, video, animasi maupunsimulasi. Dengan kata lain, Portal Rumah Belajar dijadikan sebagai sarana untuk memperoleh konten atau bahan belajar. Artinya bahan belajar ini berfungsi sebagai sumber belajar seperti halnya guru dalam pembelajaran. Ketersediaan sumber belajar ini diharapkan dapat dimanfaatkan siswa dan guru dalam kegiatan pembelajaran di manapun dan kapanpun, baik secara terpisah maupun dalam bentuk gabungan.

Berikut ini Foto Kegiatan Pemanfaatan Portal Rumah Belajar.

  • Kegiatan Sosialisasi ke Siswa





  • Kegiatan Pemanfaatan di Kelas





Dalam pemanfaatan fitur Sumber Belajar pada Portal Rumah Belajar ini, guru dan siswa akan mendapatkan informasi materi pelajaran secara komprehensif dan interaktif. Materi bahan belajar disajikan secara sistematis dan terstruktur dengan tampilan yang menarik. Setiap materi akan disajikan secara lengkap mulai dari identitas topik (judul topik, kelas, semester, jenjang pendidikan), kompetensi (kompetensi dasar, kompetensi inti, dan indikator), sinopsis (ringkasan materi), uraian materi (disajikan dengan menggunakan berbagai media teks, gambar, audio, video, animasi, dan simulasi), latihan/tugas, dan tes atau evaluasi hasil belajar (soal dan penilaian secara online). Seluruhnya disajikan dengan multimedia, yaitu media teks, gambar, audio, video, dan animasi, serta permainan (game online) sehingga diharapkan akan memudahkan siswa untuk memahami materi pembelajaran.

Silahkan kunjungi Portal Rumah Belajar Disini.

Selamat Belajar dan Semoga Bermanfaat.

0 Comments:

Posting Komentar

TOKO ONLINE "POTRET MATEMATIKA"

CHANNEL YOUTUBE

RUBEMA SMP

STATISTIK

Chat Me!

Followers

ADMIN : WAYAN SUBADRE

ADMIN : WAYAN SUBADRE

TUTORIAL SKP DAN DUPAK

TUTORIAL AKUN BELAJAR.ID

Blog Archive

VIDEO DOKUMENTASI

TUTORIAL GOOGLE CLASSROOM

TIPS & TRIK CPNS & PPPK